Skip to main content

Posts

Cara Membuat Syntax Highlighter Untuk Penempatan Kode Pada Postingan Blog

Saya kira anda yang mengunjungi postingan ini kebanyakan sudah tahu apa itu Syntax highlighter dan sedang mencari tahu cara membuatnya. Penggunaan fitur ini memang jamak dijumpai pada situs atau blog yang banyak membahas seputar tutorial blogging untuk meletakkan kode-kode dalam postingannya. Nama dari fitur ini memang keren sehingga tidak heran sebagian dari kita mungkin baru tahu kalau namanya Syntax highlighter.  Mungkin anda bertanya-tanya mengapa blog saya ini tidak menggunakan fitur ini padahal blog ini juga kadang membahas tutorial blogging yang berisi kode-kode html?. Ya, saya memang sampai saat ini belum berminat memasangnya sehingga masih pakai cara manual atau menggunakan fitur blockquote untuk penempatan kode-kode tersebut. Meski begitu, saya tertarik mempelajari pemasangan Syntax highlighter ini dan hendak berbagi tutorial cara memasangnya pada artikel ini.  Syntax Highlighter merupakan fitur khusus yang berfungsi untuk penempatan kode-kode pemrograman tertentu ag...

Kisah Sukses Perjalanan Hidup Jokowi Hingga Menjadi Presiden RI

Tidak mudah memang menjadi figur seorang pemimpin, apalagi memimpin negara sebesar Indonesia. Berbagai pro dan kontra selalu mengiringi langkah Bapak Jokowi dalam menahkodai jalannya pemerintahan di negeri ini. Namun terlepas dari perbedaan pandangan politik yang ada, beliau tetap adalah seorang kepala negara yang wajib dihormati dan ditaati oleh rakyatnya.  Sebagai motivasi dan penggugah semangat kita dalam berjuang menggapai kesuksesan, berikut ini sekelumit kisah perjalanan hidup Jokowi dari menjalani hidup sebagai orang biasa hingga berhasil menjadi sosok presiden di negeri kita tercinta ini.  via shutterstock Joko Widodo atau lebih dikenal dengan nama Jokowi lahir di Solo pada 21 Juni 1961 dari pasangan Notomihardjo dan Sujiatmi. Putra sulung dari empat bersaudara ini bukanlah berasal dari keluarga yang berkecukupan. Jokowi dibesarkan dari keluarga sederhana, bahkan dia pernah mengalami beberapa kali pindah rumah karena tempat tinggalnya digusur. Masa kecilnya dilalui den...

Sebelum Virus Corona, Virus-Virus Ini Sudah Lebih Dulu Ada

ilustrasi via pixabay   Saat artikel ini ditulis, dunia masih kewalahan untuk mengatasi pandemi COVID 19 atau virus Corona yang masih belum juga menunjukan tanda-tanda akan sirna. Virus ini menyebabkan gangguan sistem pernapasan mulai dari gejala yang ringan seperti flu, hingga infeksi paru-paru seperti pneumonia. Penyebaran virus ini memang sangat cepat sehingga memaksa beberapa negara memberlakukan lockdown untuk mencegah dan menghentikan penyebaran virus ini.  Namun sebelum kita mengenal virus Corona ini, ada beberapa virus lainnya yang juga bertanggung jawab terhadap berbagai penyakit menular pada manusia. Contohnya seperti beberapa virus di bawah ini: 1. Virus Hepatitis Virus ini adalah penyebab penyakit radang hati. Sebenarnya terdapat tujuh macam virus hepatitis, yaitu virus hepatitis A, B, C, D, E, F, G. Tetapi dari kesemuanya, yang lebih dikenal luas oleh masyarakat hanya dua, yaitu virus hepatitis A dan B. Virus hepatitis biasanya menular melalui jalur makanan-m...

Beberapa Tanaman Obat Kaya Akan Manfaat Kesehatan

Indonesia memang dikenal kaya akan ragam hasil bumi yang tiada tandingannya. Salah satu di antaranya yaitu kaya akan tanaman-tanaman obat yang bermanfaat untuk mengobati berbagai penyakit pada manusia. Tidak jarang resep ramuan tradisional berbahan tanaman-tanaman obat tersebut terbukti mampu untuk menyembuhkan berbagai penyakit mematikan seperti penyakit jantung, kanker, dan lain sebagainya. ilustrasi via istockphoto Tanaman obat dapat dibudidayakan atau tumbuh dengan sendirinya hidup bebas di alam. Pada umumnya, tanaman obat dikonsumsi dengan cara dikeringkan, direbus, atau dikonsumsi langsung dalam keadaan segar. Bagian tanaman yang dapat diambil manfaatnya biasanya adalah akar, batang, daun, bunga, buah, atau pun adakalanya juga keseluruhan bagian tanaman memiliki khasiat dan dapat dimanfaatkan.  Indonesia memiliki banyak tanaman obat yang telah lama digunakan dalam berbagai ramuan pengobatan tradisional. Berkat perkembangan teknologi, tanaman obat dapat diolah menjadi obat her...

Cara Membuat Tombol Back To Top Keren Ringan Pakai Ikon SVG

Sebenarnya saya sudah pernah memposting tutorial ini pada postingan lama saya yang berjudul " Cara Membuat Tombol Back To Top Keren Fast Loading di Blog ". Pada artikel tersebut, saya menggunakan font awesome untuk ikon pada tombol back to top nya. Nah, kali ini saya akan membagikan lagi tutorial serupa namun ikon saya ganti menggunakan ikon svg sehingga loading blog menjadi lebih ringan dan cepat.  Sebagaimana yang kita tahu, penggunaan font awesome pada blog memang cukup mempengaruhi kecepatan blog sehingga loading menjadi sedikit lebih lambat. Oleh karenanya, saya pun mencoba modifikasi lagi script untuk membuat tombol back to top pada artikel lama tersebut menggunakan ikon svg agar loading lebih cepat. Hal ini saya lakukan juga sebagai jawaban dari pertanyaan yang kebetulan masuk di kolom komentar pada artikel tersebut.  Meski pakai ikon svg, bentuk tampilannya tetap saya buat sama hanya warna backgroundnya saya ubah menjadi hitam agar tampak elegan. Saya tambahkan pula e...

Nikmatnya Tape Ketan dan Cara Membuatnya

Tape ketan adalah salah satu jajanan tradisional khas Indonesia yang dibuat melalui proses fermentasi. Meski kini sudah mulai jarang orang membuatnya, kuliner ini bisa anda jumpai dengan mudah karena masih banyak dijual di pasar-pasar tradisional. Rasanya yang asam manis dan menyegarkan digemari banyak orang sehingga sering menjadi rebutan. Meski begitu, disarankan untuk tidak mengkonsumsinya secara berlebihan agar dapat merasakan manfaatnya. via roomvi.blogspot.com Mengutip dari wikipedia, tape atau tapai adalah kudapan yang dihasilkan dari proses fermentasi bahan pangan berkarbohidrat sebagai substrat oleh ragi. Substrat ini biasanya berupa umbi singkong atau beras ketan. Ragi untuk fermentasi tape merupakan campuran beberapa mikroorganisme, terutama fungi (kapang dan jamur), seperti Saccharomyces cerevisiae, Rhizopus oryzae, Endomycopsis burtonii, Mucorsp., Candida utilis, Saccharomycopsis fibuligera, dan Pediococcus sp. Tape ketan memiliki cita rasa asam yang berpadu dengan rasa ma...

7 Kabinet Pada Masa Demokrasi Liberal di Indonesia (1950 - 1959)

Beberapa tahun setelah meraih kemerdekaannya, Indonesia pernah menerapkan sistem pemerintahan Demokrasi Liberal yang berlangsung pada kurun waktu 1950 hingga 1959. Selama kurun waktu tersebut, Negara Kesatuan Republik Indonesia diwarnai dengan pergantian 7 kabinet. Tidak seperti sekarang, 7 kabinet yang memerintah Indonesia selama masa demokrasi liberal ini menggunakan nama para perdana menterinya sebagai nama kabinetnya.  Dari ketujuh kabinet ini, sebagian di antaranya merupakan Zaken Kabinet , yaitu kabinet yang menteri-menterinya dipilih berdasarkan keahlian dan didukung oleh koalisi dari berbagai partai. Akan tetapi, komposisi dan kekuatan kelompok oposisi seringkali berubah-ubah sehingga menyebabkan kabinet-kabinet tersebut jatuh bangun setelah mendapatkan mosi tidak percaya dari kelompok oposisi yang kuat di parlemen. Berikut ini adalah uraian singkat kabinet-kabinet pada masa Demokrasi Liberal di Indonesia. 1. Kabinet Natsir Kabinet ini bertugas sejak tanggal 6 September 195...

Ad by Adsterra