Indonesia memang dikenal kaya akan ragam hasil bumi yang tiada tandingannya. Salah satu di antaranya yaitu kaya akan tanaman-tanaman obat yang bermanfaat untuk mengobati berbagai penyakit pada manusia. Tidak jarang resep ramuan tradisional berbahan tanaman-tanaman obat tersebut terbukti mampu untuk menyembuhkan berbagai penyakit mematikan seperti penyakit jantung, kanker, dan lain sebagainya. ilustrasi via istockphoto Tanaman obat dapat dibudidayakan atau tumbuh dengan sendirinya hidup bebas di alam. Pada umumnya, tanaman obat dikonsumsi dengan cara dikeringkan, direbus, atau dikonsumsi langsung dalam keadaan segar. Bagian tanaman yang dapat diambil manfaatnya biasanya adalah akar, batang, daun, bunga, buah, atau pun adakalanya juga keseluruhan bagian tanaman memiliki khasiat dan dapat dimanfaatkan. Indonesia memiliki banyak tanaman obat yang telah lama digunakan dalam berbagai ramuan pengobatan tradisional. Berkat perkembangan teknologi, tanaman obat dapat diolah menjadi obat herbal