Skip to main content

7 Profil Singkat Klub Besar Sepak Bola Liga Primer Inggris

Sebagai salah satu negara yang sarat akan sejarah olahraga sepakbolanya, Liga Inggris dengan ciri khas kick and rush-nya telah menjadi salah satu liga terpopuler di dunia. Liga ini dihuni oleh klub-klub besar sepak bola yang memiliki jutaan fans di seluruh dunia. Sebagian dari anda mungkin pernah mendengar istilah Big Four atau Big Six untuk menyebut kumpulan dari klub-klub besar dan kuat tersebut. Nah, berikut ini kita akan kembali mengenal klub-klub tersebut dengan tambahan 1 lagi agar jumlahnya menjadi 7. 


1. Manchester United

Manchester United
via tagar.id

Manchester United Football Club adalah klub sepak bola asal Inggris yang didirikan pada tahun 1878. Awalnya klub ini bernama Newton Heath LYR Football Club, namun sejak tahun 1902 berganti nama menjadi Manchester United (MU). Klub yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya ini merupakan salah satu klub tersukses di Inggris. Klub berjuluk The Red Devils ini telah mengoleksi sejumlah trofi seperti 20 gelar Liga, 12 Piala FA, empat Piala Liga, dan rekor 21 FA Community Shield. Selain itu, klub ini juga pernah memenangi Piala Eropa, Piala UEFA, Piala Winners UEFA, Piala Super UEFA, Piala Interkontinental, dan Piala Dunia Antarklub FIFA.

2. Liverpool

Liverpool
via pixabay

Liverpool Football Club merupakan klub sepak bola peserta Liga primer Inggris yang berbasis di kota Liverpool. Klub berjuluk The Reds ini didirikan pada tahun 1892 dan bergabung dengan Football League pada tahun berikutnya. Sejak pembetukannya, klub ini bermarkas di Stadion Anfield yang terletak sekitar 4,8 km dari pusat kota Liverpool. Sama halnya dengan MU, Liverpool juga merupakan salah satu klub tersukses di Inggris. Berbagai gelar yang pernah dirasakannya di antaranya yaitu 19 juara Liga Inggris, 7 Piala FA, 8 juara Piala Liga, 6 trofi Liga Champions UEFA, 3 Liga Eropa UEFA, dan 4 Piala Super UEFA. 

3. Chelsea

Chelsea
via pixabay

Chelsea Football Club adalah klub sepak bola peserta Liga Utama Inggris yang bermarkas di Stadion Stamford Bridge, Fulham, London. Chelsea didirikan pada tahun 1905 dan merupakan peraih titel enam gelar juara Liga Utama Inggris, delapan Piala FA, lima Piala Liga, dua Liga Eropa UEFA, dua Piala Winners UEFA, satu Liga Champions UEFA, dan satu Piala Super UEFA. Setelah sempat berada pada masa-masa sulit, klub ini meraih kejayaannya kembali ketika mendapat dukungan penuh dari pemilik miliuner minyak berkebangsaan Rusia, Roman Abramovich. Hingga kini, Chelsea masih menjadi salah satu kekuatan besar di liga primer Inggris. 

4. Manchester City

Manchester City
via pixabay

Manchester City Football Club adalah nama klub sepak bola profesional di Liga Premier Inggris yang masih sekota dengan Manchester United. Manchester City memiliki markas di di Stadion Etihad, kota Manchester. Manchester City (dikenal pula sebagai Man City atau The Citizens) didirikan pada tahun 1880 sebagai St. Mark's (West Gorton) dan sejak 1894 sebagai Manchester City. Sepanjang sejarahnya, klub ini telah mengoleksi 6 gelar Juara Liga Inggris, 6 Piala FA, 7 Piala Liga Inggris, dan 1 Piala Winners Eropa. Di bawah kepemilikan Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan, The Citizen telah menjelma menjadi salah satu klub papan atas liga Primer Inggris hingga saat ini. 

5. Arsenal

Arsenal
via pixabay

Arsenal Football Club adalah klub sepak bola profesional Inggris yang berbasis di daerah Holloway, London. Mulanya, klub ini didirikan pada tahun 1886 dengan nama Dial Square. Sejak tahun 1913, nama Arsenal akhirnya digunakan ketika mereka memutuskan menggunakan Stadion Highbury sebagai markas mereka. Klub berjuluk The Gunners ini pernah mencatatkan catatan fenomenal ketika mereka menyelesaikan semusim liga tanpa mengalami kekalahan (2003 - 2004). Arsenal juga termasuk salah satu klub tersukses di sepak bola Inggris dengan raihan 13 gelar kasta utama Liga Inggris, 14 gelar Piala FA, dan 16 gelar Juara Community Shield.

6. Tottenham Hotspur

Tottenham Hotspur
via pixabay

Tottenham Hotspur Football Club adalah klub sepak bola asal Tottenham, suatu daerah di wilayah utara kota London. Klub yang bermarkas di Stadion Tottenham Hotspur ini didirikan pada tahun 1882 dan awalnya bernama Hotspur FC. Selang dua tahun kemudian (1884) namanya diubah menjadi Tottenham Hotspur. Klub yang juga dikenal dengan nama Spurs, The Spurs, Tottenham, atau The Lilywhites ini memiliki perseteruan cukup tua dengan klub sekota, Arsenal, dengan laga derby yang dikenal dengan nama Derby London Utara. Beberapa raihan trofi The Spurs di antaranya yaitu 2 juara Liga Premier, 8 Juara Piala FA, 4 juara Piala Liga, 2 Fairs Cup/UEFA Cup/UEFA Europa League, dan 1 kali Juara Piala Winners. 

7. Leicester City

Leicester City
via pixabay

Sengaja saya cantumkan nama Leicester City dalam daftar ketujuh pada artikel ini. Leicester City Football Club adalah klub sepak bola Inggris yang berbasis di kota Leicester. Klub ini didirikan pada tahun 1884 dengan nama klub Leicester Fosse dan berganti menjadi Leicester City sejak tahun 1919. Klub berjuluk The Foxes ini bermarkas di Stadion King Power yang berkapasitas 32.000 penonton. Secara mengejutkan, Leicester City berhasil menjuarai liga primer Inggris pada musim 2015 - 2016, atau dua musim setelah mereka promosi. Meski belum sefonemenal klub-klub sebelumnya di atas, kekuatan The Foxes kini cukup diperhitungkan dalam kancah sepak bola Inggris, setidaknya untuk saat ini. (sumber: Wikipedia)


Ad by Adsterra